PENGAJIAN RUTIN DOSEN & KARYAWAN

Pengajian Rutin yang diselenggarakan UPT Al-Islam Kemuhammadiyahan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Palembang dengan tema “Menjaga Kesehatan Mental dalam Perspektif Islam”, pada Jumat (13/12/2024).

Kegiatan yang digelar di Ruang Rapim Gedung KH. Faqih Usman Lantai 2 FEB Universitas Muhammadiyah Palemban ini menghadirkan dr. Diyaz Syauki Ikhsan, Sp.KJ., RSUP Muhammad Husin Palembang, dan Dosen Bidang Psikiatri FK Unsri sebagai narasumber.

Hadir dalam pengajian tersebut Dekan FEB Universitas Muhammadiyah Palembang Dr. Yudha Mahrom DS, S.E., M.Si., Wakil Dekan, Kepala UPT, dosen, dan tenaga kependidikan.


Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Palembang saat ini mempunyai program bimbingan dan konseling bagi mahasiswa, di bawah layanan UKA Centre (UP Kemahasiswaan & Alumni).

Layanan Konseling merupakan divisi konseling dan kesejahteraan yang lebih berkonsentrasi pada konsultasi dalam bidang pendidikan, beasiswa, kesehatan, karir, pribadi dan diskusi seputar isu-isu kekinian dikalangan mahasiswa. Layanan konseling ini dilakukan didalam ruangan maupun diluar ruangan, menyesuaikan kebutuhan mahasiswa yang membutuhkan konsultasi serta pendampingan.

Layanan konseling mahasiswa ini dapat dilakukan secara langsung (tatap muka) dan online. Layanan konseling mahasiswa ini dibagi dalam beberapa tingkatan, mulai dari tingkat program studi mahasiswa bisa berkonsultasi dengan Kaprodi, kemudian naik pada tingkatan Fakultas mahasiswa bisa berkonsultasi dengan Unit Kemahasiswaan dan Alumni, FEB Universitas Muhammadiyah Palembang.

Namun jika dalam konsultasi dirasa membutuhkan tenaga ahli medis untuk pengobatan farmakologis, maka akan direkomendasikan (dirujuk) untuk menggunakan Psikiater sesuai kebutuhan mahasiswa di layanan offline di rumah sakit/puskesmas mitra FEB Universitas Muhammadiyah Palembang, dan layanan online (di ruang khusus).